RESEP KUE NASTAR SELEAI NANAS

Sahabat aneka resep tak terasa sebentar lagi kita akan  memasuki bulan suci ramadhan kemudian hari raya Idul Fitri, apakah sahabat aneka resep dan bunda dirumah sudah mempersiapkan semuanya dalam menyambut kehadiran bulan suci ramadhan, salah satu persiapan adalah mengumpulkan berbagai menu sajian buka puasa, sahur dan aneka kue kering maupun basah yang akan disajikan di bulan dan hari spesial, kali ini kita mau membagikan resep kue kering nastar dengan selai nanas, selain proses pembuatan yang mudah kue nastar sudah memiliki banyak pengemarnya, langsung saja berikut kami sajikan resep dan cara pembuatan kue nastar selai nanas.

Bahan-bahan kue nastar seleai nanas:


    4 butir kuning telur

    2 butir kuning telur untuk bahan olesan
    ½ kg mentega butter atau margarin
    ½ kg tepung terigu
    100 gr gula halus untuk kue
    300 gr gula pasir untuk selai
    1 bungkus vanili
    100 gr keju gouda (dapat diganti dengan keju Cheddar atau sejenisnya)
    50 gr kismis
    1 buah nanas
    1 potong kecil kayu manis

Cara membuat adonan kue nastar:


  1.  Pertama siapkan loyang berbentuk persegi panjang yang telah diolesi dengan margarin
  2. Kocok 4 kuning telur sekaligus yang dicampur dengan gula halus serta mentega sampai adonan mengembang
  3. Lalu masukkan parutan keju ke dalam adonan
  4. Lanjutkan dengan memasukkan terigu dan vanili
  5. Aduk-aduk seluruh adonan hingga membentuk adonan yang dapat dibentuk/dibulatkan
Cara membuat Kue Nastar:
  1. Bentuk/bulatkan kue dengan tangan dengan ukuran sesuai selera, jangan terlalu kecil atau terlalu besar
  2.  Masukkan bulatan selai nanas yang telah disiapkan sebelumnya ke dalam bulatan kue tersebut
  3.   Potong kismis menjadi 2 atau 4 bagian kecil, lalu letakkan sepotong kismis di atas kue nastar
  4. Olesi seluruh permukaan kue nastar dengan kuning telur
  5.  Terakhir, susun kue nastar di dalam loyang dan panggang di dalam oven hingga matang.
  6. Setelah matang menguning keemasan masukan kedalam toples kering agar bisa tahan lama

MAU MEMBUAT SELAI NANAS SENDIRI?
  1. 400 gr nanas matang.d.parut campur dengan kira-kira 200 gram gula pasir sesuai selera,3 buah cengkeh
  2. 5 cm kayu manis sejumput garam halus, campur parutan nanas dengan gula pasir kayu manis dan cengkeh 
  3. dan garam aduk rata masak sambil terus diaduk rata, 
  4. masak sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan selesai yang kental, angkat dan dinginkan






RESEP KUE NASTAR SELEAI NANAS | indra | 5

0 comments:

Post a Comment