Resep nyummi dan enak dicoba kali ini adalah daging sapi paprika menu satu ini menyguhkan kepada anda citra rasa yang enak dari daging sapi ditambah kuah kental kaldu dan maizena, rasakan sensasi nikmatnya, mungkin ada ke khwatiran masak daging nanti dagingya alot, jangan khawatir, karena sebelum diolah daging sapi telah direndam terlebih dahulu dengan jus nanas, sehingga kita mendapatkan daging sapi yang empuk. penasaran bagiamana lengkap proses pembuatanya, berikut kamis sajikan resep daging sapi paprika.
Bahan-bahan Daging Sapi Paprika:
350 gr Daging sapi bagian has dalam
600ml Jus Nanas
200cc Kaldu sapi
1 sdt Tepung maizena
2 sdt Mentega untuk tumis
Bumbu-bumbu:
3 siung bawang putih
2 buah cabai besar
100 gram bawang bombai
100gram paprika hijau dan kuning
1 sdt kecap inggris
1 sdt saus tiram
lada bubuk secukupnya
garam dan penyedap rasa secukupnya
Proses cara membuat Daging Sapi Paprika:
- Iris-iris daging sapi dalam bentuk memanjang, kemudian cuci hingga bersih lalu rendam dalam jus nanas selama lebih dari 10 menit.
- memarkan bawang putih.
- iris tipis-tipis bawang bombai dan cabai merah
- iris dalam bentuk kotak parpriknya
- larutkan tepung maizena dalam sedikit air
- bila sudah direndam dalam jus nanas angkat daging sapi kemudian tiriskan
- panaskan mentega,tumis bawang putih dan irisan lainya tumis hingga matang dan berbau harum
- masukan irisan daging sapi dan masukan kecap inggris, saus tiram,garam,penyedap rasa,lada bubuk aduk rata hingga kira-kira 3 menit
- tuangkan kaldu sapi kedalam tumisan aduk hingga merata
- terakhir masukan tepung maizena aduk hingga rata masak hingga kuah mengental dan mendidih kemudain di angkat
- sajikan dengan piring saji
porsi 4 orang
0 comments:
Post a Comment