Resep Baso Ikan

Resep Bakso Ikan Nan Lezat. Bakso adalah salah satu masakan dengan olahan daging. Bakso adalah salah satu makanan yang menjadi favorit  oleh masyarakat pada umumnya. Selain bakso sapi dan bakso ayam juga terdapat jenis bakso yang lain, yaitu bakso ikan. Bakso Ikan ini sering kita jumpai pada pedagang kaki lima ataupun di warteg-warteg kecil  lainnya. Cara pembuatannya cukuplah mudah dan gampang, akan tetapi banyak juga orang yang menemukan kesulitan dalam membuat bakso ikan ini. Biasanya hasilnya bakso ikannya tidak kenyal dan terasa keras . Gurihnya bakso ikan sangat pas saat dinikmati dengan semangkuk 
kuah kaldu yang masih panas. .

resep tahu bakso ikan resep buat bakso ikan resep sup bakso ikan resep bakso ikan patin resep bakso ikan kakap resep bakso ikan tongkol resep kuah bakso ikan resep membuat bakso ikan resep bakso ikan tuna resep bakso ikan
Baso Ikan


Bahan - Bahan :
350 gr daging ikan  (Ikan tuna, kakap atau tengiri)
50 gr Tepung kanji
1 btg Daun bawang, iris tipis
1 butir Putih telur
1/2 sdt Kaldu ayam
1/2 sdt Garam
100 gr Es batu
Penyedap rasa, secukupnya

Cara Membuat :

  1. Daging ikan di cincang atau di hancurkan dengan cara di blender.
  2. Masukkan bumbu – bumbu, dan tepung kanji. Blender lagi sampai rata, dan masukkan es batu. Blender sampai es batu hancur dan bumbu serta tepung tercampur rata.
  3. Keluarkan dari blender, uleni adonan dengan tangan. Lalu tambahkan putih telur, dan daun bawang. Aduk rata.
  4. Siapkan air hangat. Bentuk adonan bulat – bulat dengan cara di kepalkan di telapak tangan dan di ambil dengan sendok.
  5. Masukkan kedalam air hangat. Lalukan hingga adonan habis.
  6. Masukkan bakso ikan kedalam panci yang berisi air yang telah dididihkan sebelumnya. Rebus bakso ikan tersebut, jika sudah mengapung tandanya bakso tersebut telah matang.
  7. Angkat, sajikan dengan kuahnya bakso.
Demikian Resep Cara Membuat Bakso Ikan yang dapat kami berikan untuk Anda, sekarang ibu-ibu dan sahabat onliners dirumah sudah bisa mencicipi bagaimana  rasa Bakso Ikan yang lezet nikmat dan bergizi buatan sendiri ini. Terima kasih atas kunjungannya dan jangan lupa berkunjung lagi
Resep Baso Ikan | indra | 5

0 comments:

Post a Comment