Resep Rainbow Cake,adalah kue pelangi, kue yang cantik dengan berbagai variasi warna sehingga sperti pelanggi, kue ini sangat disukai apalagi kue ini sering disajikan dihari spesial seperi ulang tahun, arisan dan kadang acara pernikahan, kue yang kaya akan warna ini enak dipandang mata, Kue Rainbow Cake bisa dibilang kue yang cantik dan kaya akan warna, cara membuat rainbow cake yang enak pun sangat mudah, resep masakano1 menyajikan resep cara membuat rainbow cake yang mudah dan simple untuk anda.berikut sajian lengkapnya.
Bahan utama Kue Rainbow :
200 gram tepung terigu
1/2 sendok teh vanili bubuk
1 sendok teh emulsifier
1/2 sendok teh garam
8 butir telur
300 gram gula pasir
300 ml minyak goreng
Secukupnya pewarna makanan (merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu)
Cara Membuat Rainbow Cake:
- persiapkan bahan, pertama Kocok 8 butir telur dan 300 gram gula pasir sampai tercampur rata dan halus menggunakan mixer.
- Kemudian masukkan 1 sendok teh emulsifier, 1/2 sendok teh Vanili bubuk dan 1/2 sendok teh garam. Kocok sampai mengembang, selesai, matikan mixer.
- Setelah itu ambil sedikit adonan diatas lalu letakkan pada mangkuk kecil, Kemudian masukan minyak goreng, aduk sampai tercampur rata, sisihkan.
- Selanjutnya Masukkan 200 gram tepung terigu sedikit demi sedikit, aduk sampai tercampur rata.
- Kemdudian campur juga campuran adonan yang telah diberi minyak, dan aduk hingga rata.
- Sekarang Bagi adonan jadi 6 bagian pada wadah yang berbeda, kemudian masing-masing adonan beri pewarna makanan.
- Kemudian ambil loyang ukuran 24 x 12 cm (atau sesuai keinginan), lapisi dengan kertas roti, beri olesan mentega tipis, baru tuang adonan ke dalamnya.
- Dan Kukus adonan loyang selama 20 menit, angkat, dinginkan.
- Beri alas berupa kertas roti atau plastik lebar pada bagian bawah meja atau tempat yang Anda pakai untuk menyusun setiap adonan.
- Susunlah adonan dengan warna yang diinginkan sesuai selera anda. Berilah olesan buttercream tipis saja pada setiap lapisan-lapisannya.
- Terakhir bila telah tersusun rapi, lalu tutupilah semua bagian bolu dengan sisa buttercreamnya. selesai
Demikian cara simple membuat Rainbow Cake anda dapat mencoba resep ini dirumah dan juga bisa membuat kreasi cake lain yang enak dan mantap, sajian lengkap ini dipersembahkan oleh resep masakano1.
0 comments:
Post a Comment