Selamat pagi Bunda semoga aktivitas pagi hari ini menyenangkan, bunda ketika keluarga berkumpul kadang kita binggung inigin menghindangkan makanan spesial apa yang enak dan ringgan, hemm mungkin alternativ dari kami bisa sedikit membantu kegalauan bunda, ya cemilan tahu goreng isi, kuliner jajanan pasar satu ini banyak sekali dijajakan di pinggir jalan disore hari, tapi lebih baik kita membuat sendiri untuk menjaga kesehatan keluarga, binggung cara membuatnya? berikut kami sajikan resep dan cara pembuatanya.
Bahan-bahan Tahu Isi :
10 buah tahu kuning @ 4x4 cm, goreng matang, tiriskan
Bahan isi :
125 gram taoge, buang ekor, cuci, tiriskan
1 batang daun bawang, rajang halus
100 gram daging ayam, cincang
2 buah wortel, serut kasar memanjang
4 lembar kol, rajang halus
2 batang seledri, rajang halus
Bumbu isi :
4 butir bawang merah, cincang
3 siung bawang putih, cincang
½ sdt merica
½ buah bawang bombay, cincang
15 buah cabai rawit merah, cincang
½ sdt garam
½ sdt penyedap
Bahan Lapisan (campur rata) :
1 sdm tepung tapioka
1 sdt ketumbar bubuk
½ sdt garam
125 gram tepung terigu
2 sdm tepung beras
1 batang daun bawang, iris halus
200 ml air
CARA MEMBUAT TAHU ISI ENAK PEDAS DAN RENYAH :
- Keluarkan sebagian isi tahu yang sudah digoreng dengan menyobek di salah satu sisinya.
- Tumis isian tahu yang dikeluarkan bersama semua bahan dan bumbu isian termasuk daging dan sayur, tiriskan.
- Beri isi tahu dengan bahan isian yang sudah ditumis hingga penuh. Rekatkan sisi yang disobek dengan adonan pelapis lalu celupkan tahu isi ke dalam adonan pelapis hingga rata.
- Goreng dengan minyak panas di atas api sedang hingga matang di kedua sisi, angkat dan tiriskan dan segera sajikan.
Bagaimana prosesnya mudah bukan, mungkin ini juga bisa jadi alternatif usaha klo ingin mencari uang tambahan dengan menjual gorengan dirumah, demikian resep dari kami jangan lupa kunjugi kembali dan lihat resep-resep kami yang lainya.
0 comments:
Post a Comment