Resep Es Lilin Kacang Ijo Aneka rasa
es lilin yang dikemas seperti lilin selalu menarik untuk dinikmati dikala siang
terik setelah pulang sekolah saat zaman dulu.namum sekarang, es lilin
tidak pernah hilang dari peredaran walaupun tidak sebanyak saat itu karena
sudah tergeser dengan keberadaan ice yang beraneka rasa yang lebih disukai
anak-anak saat ini. Bagi yang ingin ber nostalgia kembali kezamanya bisa
mencoba resep untuk membuat es lilin agar anak kita dirumah tauh bawa es jaman
dahulu tidak kalah enak disbanding es cream sekarang.
Es Lilin kacang Ijo |
Bahan-bahan Es Lilin :
250 gr kacang hijau, rendam
semalaman sampai mengembang
500 gr gula pasir
70buah plastik es
lilin
1,5 ltr air matang
3 lbr daun pandan
500 ml santan kental
Karet gelang secukupnya
Cara membuat es lilin kacang
hijau:
- Rebus kacang hijau sampai empuk, sisihkan
- Rebus gula pasir dan air hingga mendidih
- Tambahkan daun pandan dan santan kental
- Masak dengan api kecil sambil diaduk aduk sampai mendidih. Angkat dan dinginkan
- Masukkan 1 sdt kacang hijau dan 40 ml campuran santan dan gula ke dalam plastik es lilin lalu ikat dengan karet gelang
- Ulangi sampai semua bahan habis
- Masukkan kantong es yang sudah berisi bahan es lilin ke dalam freezer
- Diamkan selama 5 - 8 jam
- Es lilin siap dikonsumsi setelah mengeras sempurna dan nikmati di cuaca yang cukup panas
Demikian membuat Es Lilin Kacang Ijo bagi anda yang ingin mencoba resep es lainya jangan lupa untuk mengunjungi kreasi minuman dan Es Cream di blog resep masakan No1.
0 comments:
Post a Comment