Resep Buka Puasa Martabak Tahu Mini

Resep Buka Puasa Martabak Tahu Mini, Bunda di bulan Ramadhan ini banyak sekali menu takjil yang dijual di pingir jalan kadang kita binggung mau beli yang mana, namun jangan sembarang beli bunda karena tentu ingin keluarga menikmati makanan yang sehat dan bergizi, kali ini bunda bisa membuat sendiri menu takjil yang gurih dan renyah dirumah berkut resep menu takjil buka puasa berikut ini, semoga disekuai keluarga anda.

Resep Buka Puasa Martabak Tahu Mini


Bahan Martabak Tahu Mini :

10 lembar kulit lumpia
2 buah tahu putih ukuran sedang, goreng, haluskan
Kaldu ayam bubuk 1/4 sendok teh (optional)
Gula pasir 1/4 sendok teh
Merica bubuk 1/4 sendok teh
1 potong ayam goreng , potong kecil (optional)
Daun bawang kira2 6 - 10 batang
2 butir telur (lebih juga boleh)
Garam secukupnya

Cara Membuat Martabak Tahu Mini :

  1. Potong-potong tahu kotak-kotak kecil. Iris halus daun bawang. Kocok telur dan semua bumbu. Campur dengan tahu ayam goreng cincang dan daun bawang, aduk rata.
  2. Koreksi rasa isiannya dulu dengan cara ambil sedikit adonan, digoreng sebentar lalu cicipi, kalau kurang gurih, tambahkan bumbu sesuai selera
  3. Siapkan kulit lumpia. Isi dengan satu sendok adonan telur, lipat bentuk persegi atau kotak sesuai selera. Goreng di minyak panas sampai kuning kecoklatan. 


Demikian cara memasak resep martabak tahu mii, semoga menu ini bisa bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda jangan lupa kunjungi kembali blog kesayangan anda ini resepmasakano1.


Resep Buka Puasa Martabak Tahu Mini | indra | 5

0 comments:

Post a Comment